DAUN BINAHONG | OBAT JERAWAT TRADISIONAL

Daun binahong, tanaman rambat satu ini mungkin masih sangat asing mendengar tumbuhan satu ini. Daun binahong atau nama ilmiahnya Bassela Rubra Linn ini memiliki kandungan zat yang bermanfaat dan berkhasiat bagi kesehatan kita. Kandungan zat dalam daun binahong antara lain adalah saponin, polifenol, alkanoid, minyak atsiri, dan asam olenak. Dari masing-masing kandungan yang ada pada daun binahong memiliki manfaat bagi tubuh kita.

Salah satunya adalah minyak atsiri. Dalam dunia kecantikan, minyak atsiri digunakan untuk pengobatan kulit. Salah satunya adalah jerawat. Jerawat pasti menjadi hal yang menyebalkan ketika muncul di wajah kita. Ketika jerawat muncul, pasti membuat kita pusing bagaimana cara menghilangkannya dengan cepat agar tidak mengganggu penampilan.

Saat ini, sudah banyak jenis obat jerawat yang menjanjikan akan menghilangkan jerawat secara cepat. Harga yang ditawarkan juga variatif, mulai dari yang murah hingga yang mahal. Namun, diantara kita pasti ada yang memiliki kulit sensitif. Sehingga harus berhati-hati ketika memilih obat jerawat. Salah-salah memilih obat jerawat, bukan menghilangkan jerawat tetapi malah menyebabkan jerawat timbul lebih banyak.

Sering kita tidak menyadari, bahwa alam selalu menyediakan obat segala macam penyakit di sekitar kita. Entah karena kita tidak mengetahuinya ataupun kita melupakannya karena saat ini sudah banyak pengobatan medis yang menurut kita lebih terpercaya dibanding obat tradisional. Padahal sebelum pengobatan medis digunakan, dahulu orang tua kita sering kali menggunakan tanaman yang ada disekitar sebagai obat tradisional ketika sakit.

Salah satu tanaman yang dapat digunakan sebagai obat tradisional adalah daun binahong. Kandungan minyak atsiri dalam daun binahong, dapat digunakan sebagai obat jerawat tradisional. Hanya dengan merebusnya dengan air, lalu meminumnya secara rutin. Jerawat yang mengganggu dapat hilang. Lalu bagaimana cara membuatnya?
Bahan-bahan :

  1.  Daun Binahong (6 lembar)
  2.        .    Air ( 1 gelas)

Cara pembuatan :

  1.      .  Masukkan 6 lembar daun binahong yang sudah di cuci bersih dan segelas air kedalam panci
  2.       . Masak dengan api sedang dan tunggu hingga mendidih 
  3.      Tuang air rebusan daun binahong ke dalam gelas dan tunggu hingga dingin (± 15 menit)

Comments

Popular Posts